Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Keberkahan Keluarga Halimah Di Masa Penyusuan Nabi (Siroh Nabawiyyah #10)

Keberkahan Keluarga Halimah Di Masa Penyusuan Nabi

Program Belajar Syariah Ke 1
Siroh Nabawiyyah #10
Keberkahan Keluarga Halimah Di Masa Penyusuan Nabi 
Ustadz Sirajul Yani, M.H.I


بسم الله الرحمن الرحيم الحمد الله Ùˆ الصلاة والسلام على رسول الله Ùˆ على اله Ùˆ اصحابه Ùˆ من تبعهم بإحسان إلى يوم الدين ،أما بعد
Ikhwati fillah a'azzaniyallahu wa iyyaakum 
Kita lanjutkan kembali pembahasan Sirah Nabi shallallahu alaihi wasallam. Kita masuk pada pembahasan keberkahan-keberkahan apa saja yang didapati oleh Halimah as-Sa'diyah dan keluarganya semasa penyusuan Nabi kita Muhammad shallallahu alaihi wasallam. 

Halimah Sa'diyah merasakan banyaknya keberkahan yang ia dapatkan dan keluarganya semenjak adanya Rasullullah shallallahu alaihi wasallam bersama mereka. Diantara keberkahan-keberkahan tersebut ialah ketika Halimah Sa'diyah datang ke Makkah dan saat itu terjadi musim kemarau dan ditimpa paceklik tidak ada hujan yang turun sehingga tumbuh-tumbuhan mengering, tidak ada yang tumbuh, Maka Halimah Sa'diyah datang ke Makkah untuk mencari anak susuan agar dengan itu ia mendapatkan penghasilan. 

Maka Halimah Sa'diyah mengendarai seekor keledai yang sangat lambat karena keledai ini sangat kurus. Bersamanya juga seekor unta betina yang tidak mengeluarkan air susu setetes pun. Disamping itu Halimah Sa'diyah mempunyai anak kecil yang menangis sepanjang malam karena ia kelaparan dan anak tersebut tidak tidur dan juga tidak membiarkan orang tuanya tertidur. Semuanya terjaga ketika beranjak atau pergi ke kota Makkah karena mereka semua merasakan kelaparan. Ketika Halimah Sa'diyah mengambil Rasulullah shallallahu alaihi wasallam dan meletakkan beliau di pangkuannya seketika air susunya penuh sehingga ia bisa menyusui Rasulullah shallallahu alaihi wasallam sampai kenyang kemudian Halimah menyusui anaknya yang masih kecil tadi sampai kenyang, lalu kedua bayi itu pun tertidur pulas. 

Kemudian ketika suami Halimah Sa'diyah mendekati ontanya ia mendapati onta tersebut telah dipenuhi dengan air susu. Halimah dan suaminya langsung memerah dan meminum susu tersebut hingga kenyang sehingga mereka pada malam itu tertidur pulas. Dan ketika mereka hendak pulang ke perkampungan Bani Sa'ad, Halimah dan Rasulullah shallallahu alaihi wasallam mengendarai keledai. Keledai itu yang awalnya sangat lamban tiba-tiba ketika berangkat untuk pulang ke Bani Sa'ad, keledai itu berjalan sangat cepat sampai membelab dan mendahului pengendara yang lain dari teman-temannya Halimah. 

Ketika mereka sampai di rumah atau di perkampungan Bani Sa'ad, mereka terkejut karena mendapati domba-domba mereka penuh dengan air susu dalam keadaan kenyang. Lalu dengan gembira mereka memeras air susu domba-domba mereka dan meminumnya. Sedangkan orang lain domba-dombanya tidak memiliki air susu walaupun satu tetes pun. 

Keberkahan itu terus melimpah keluarga Halimah Sa'diyah dan mereka menyadari bahwa semua keberkahan itu disebabkan oleh hadirnya Nabi kita Muhammad shallallahu alaihi wasallam sehingga 2 tahun masa penyusuan berlalu, Halimah akhirnya menyapih beliau, dan saat itu beliau sudah kuat.

Faedah yang dapat kita ambil dari kisah keberkahan-keberkahan didapati oleh Halimah Sa'diyah bahwasanya satu keberkahan akan kita dapatkan selama kita menjalankan apa yang disunahkan oleh Rasulullah shallallahu alaihi wasallam. Seperti kita mendatangkan atau mengamalkan sunnah-sunnah Nabi di rumah kita maka Allah Subhanahu Wa Ta'ala akan menurunkan keberkahan pada diri kita dan keluarga kita. Kita cukupkan sampai di sini. 

Ùˆ صلّÙ‰ الله على نبينا محمد Ùˆ اخر دعوانا Ùˆ الحمد لله رب العالمين

Soal Evauasi: Sebutkan dengan singkat 3 keberkahan yang didapatkan halimah dan keluarganya!

NB:Dilarang mengubah audio dan isi materi dan memindahkannya tanpa mencantumkan sumber.

Post a Comment for "Keberkahan Keluarga Halimah Di Masa Penyusuan Nabi (Siroh Nabawiyyah #10)"